Jumat, 10 April 2020

nonton film pendek di youtube - review (1)

karena gak ada tontonan, akhirnya gue isengan search film pendek di youtube. dan menemukan.

berikut 10 film pendek pertama yang gue tonton.

pertama ada fill your heart with french fries.


ceritanya tentang seorang cewek yang diputusin pacarnya di restoran fast food. kerena shock, dia memutuskan untuk diem aja disitu. untungnya restoran fast foodnya buka 24 jam. kalo engga kan diusir pulang ya. 

sekitar seminggu dia ada makan tidur disitu. dan jadi viral. orang-orang pada dateng karena mau foto bareng.

lanjut, gue nonton i dance on your grave. 


film horor indi asal indonesia.

serem? engga. terus apa kerennya? 

lu bisa menyaksikan pertarungan antara senjata tajam melawan dildo. shit!

film ketiga yang gue tonton adalah sebuah film india. judulnya khujli.


lu udah nonton 50 shades of grey? nah ini versi indianya. tapi komedi. 

lalu, gue nonton film keren. judulnya hero. 


waktu lu kecil lu pernah main tapi ngayal jadi apaan gitu kan? nah film ini juga sebenernya film tentang anak kecil lagi main. tapi divisualisasikan ala hayalan mereka. ala film action. tailah.. keren!

yang makin keren adalah, musik pengiringnya ala film action tahun 80an. super!

film kelima. judulnya the birch.


seorang bocah yang dibully, menggunakan mantra turun temurun untuk memanggil makhluk dari hutan untuk melindunginya. serem!

next. ada the landing.


ada yang mendarat secara tiba-tiba di halaman rumah. apakah itu? 

karena ini film amerika, yang mendarat itu orang rusia. lalu dibunuh. karena dianggep musuh.

tapi taunya itu adalah seorang antariksawan rusia. yang pergi ke bulan dan jadi pahlawan.

film berikutnya berjudul time and again.


seorang anak kecil membuat mesin waktu biar ketemu ibunya. 

hasilnya gimana? gagal total.

akhirnya biar dia bisa tau ibunya kaya gimana, dia nanya sama bapaknya. cape dehhh...

lalu ada film aneh berjudul stucco.


karena parno gak berani keluar rumah, akhirnya dia jadi berhalusinasi gara-gara nemuin tembok rumahnya yang bolong.

makhluk yang ada di dalem temboknya lumayan menjijikan sih. terdiri dari potongan tubuh dan membentuk sebuah kursi. sungguh aneh.

eh karena udah gak tahan dengan semua itu, pas dia martil tuh makhluk, taunya cuma ngebolongin temboknya. dan keluar rumah. dan tidak ada apa-apa. apa coba?

film ke sembilan nih, lumayan asik. judulnya through the haze.


kuli proyek diplonco. bukannya hura-hura malah jadi malapetaka. endingnya ngehek.

dan film terakhir kali ini berjudul givertaker.


seorang gadis melakukan ritual untuk bales dendam. dan sebagai balasannya dia harus persembahan. 

nah ketika mau persembahan, dia mau memberikan orang-orang yang udah nyakitin dia, tapi ternyata setannya gak mau. maunya gadis tersebut. serem!

btw, keren posternya. kaya cover buku horor tahun 90an.

oke segitu dulu review film pendek dari youtube kali ini. nantikan postingan gue selanjutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar