Sabtu, 15 Juli 2023

baca komik nextwave : agents of h.a.t.e.


komik generasi baru rilisan marvel.

sungguh mencerahkan.

karena ceritanya yang ngehek.

gak kaya superhero pada umumnya yang berbudi pekerti luhur.

justru kali ini superheronya pada sinting semua.

pantes aja jadi dapet award.

ceritanya mereka ini anggota h.a.t.e.

sebuah organisasi kaya shieldnya nick furry.

tapi ketika mereka tau h.a.t.e. menggunakan produk yang tidak sejalan dengan idealis mereka, mereka membelot.

dan lucunya h.a.t.e justru berambisi mau menghabisi mereka.

jadi mereka berantem secara internal sebenernya.

dari sekian banyak musuh yang tampil di komik ini, yang ngehek sih pas ada naga pake kolor ungu :


lalu ada karakter musuh yang gue pikir, kalo ada maenannya asik kayanya. 

ala-ala urban toys :


sekali lagi, keren lah ini komiknya.

gue yang awalnya pas baca, apaan dah.. lalu tiba-tiba.. wah seru ini!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar